Rabu, 25 September 2019

BAB 3 : STRUKTUR DAN FUNGSI AKAR

Organ jaringan tumbuhan:
  1. Akar
Akar ada 2:
  1. Akar tunggang:
  • Akar primer/akar lembaga yang terus tumbuh membesar dan memanjang (ex: mangga, rambutan, wortel, lobak, dsb).
  1. Akar serabut:
  • Akar yang timbul dari pangkal batnag sebagai pengganti akar primer/akar lembaga yang mati (ex: jagung, kelapa, padi).

Struktur luar:
  1. Rambut akar:
  • Ø Adalah tonjolan –tonjolan yangmerupakan perpanjangna dari sel-sel epidermis yang berfungsi memperluas daerah penyerapan air. Di ujung akar yang lebih muda membentuk rambut akar baru dan rambut akar yang tua akan mati.
  1. Kalipatra (tudung akar): -> selnya selalu membelah
  • Ø Fungsi: melindungi sel-sel akar dari kerusakan akibat pertumbuhan akar menembus tanah.
  • Ø Terdapat lender pada bagian luar tudung akar yang memudahkan akar menembus tanah.
  1. Titik tumbuh dan daerah pemanjangan:
  • Ø Terletak tepat di belakang kalipatra, selnya aktif membelah sehingga akar bertambah panjang.




Struktur dalam:
  1. Epidermis (bersifat semipermeable):
  • Adalah selapis sel yang berdinding tipis dan tersusun rapat tanpa ruang antar sel.
  • Terdapat serabut dan bulu-bulu akar untuk memperluas bidang penyerapan (mempercepat penyerapan air dan mineral garam).
  1. Korteks:
  • Adalah lapisan yang terdiri atas jaringan parenkim yang bersifat renggang yang digunakan untuk tempat pertukaran udara.
  • Fungsi: daerah penyimpanan cadangan makanan.
  1. Endodermis: (pada awal perkembangan sel membentuk pita caspary)
  • Jaringan yang terdiri dari selapis sel tebal yang membatasi lapisan korteks.
    • Pita caspary:
Penebalan dari suberin dan lignin pada sisi redial dan antiklinal, bersamaan terbentuknya protoxylem di tempat tersebut.
Fungsi: menghalangi lewatnya cairan dalam tanah melalui dinding sel sehingga cairan mengalir melalui sitoplasma.
  1. Silinder pusat:
  • Jaringan yang mengandung perisikel dan jaringan pengangkut(xylem dan floem).
  1. Cambium :
  • Fungsi: Memperbesar jaringan akar dan batang (pertumbuhan sekunder pada tumbuhan).

Fungsi akar:
  1. Menyerap air dan garam mineral dari dalam tanah.
  2. Mengokohkan tegaknya tumbuhan.
  3. Tempat menyimpan cadangan makanan (wortel, singkong, dsb).
  4. Membantu pernafasan (phon beringin(akar gantung), anggrek, bakau(akar nafas)).
  5. Alat perkembangbiakan vegetative (sukun, kersen, cemara)

Tekanan turgor:
  • Tekanan yang terjadi pada dinding sel yang diakibatkan oleh air yang masuk ke dalam sel tumbuhan.

Turgor:
  • Keadaan tegang yang ditimbulkan antara dinding sel dengan isi sel setelah menyerap air.

Proses penyerapan air dan mineral:
  1. Proses Osmosis:
  • Pergerakan(perpindahan) dan larutan yang kurang pekat (berkonsentrasi rendah) ke larutan yang lebih pekat(berkonsentrasi tinggi) melalui selaput semipermeable.
  1. Proses Transpor Aktif:
  • System transport ion-ion dan molekul-molekul melalui membrane(selaput) sel dengan menggunakan energy.

REPORT THIS AD

Pengangkutan air dan mineral dari akar ke daun:
  1. Pengangkutan ekstravasikuler:
  • Aliran dari rambut akar, epidermis, korteks, endodermis, hingga ke pembuluh kayu.
  1. Pengankutan vaskuler:
  • Pengankutan air dan mineral sampai ke daun melalui pembuluh kayu (xylem).

Selaput semipermeable:
  • Selaput pemisah yang hanya dapat dilalui oleh air dan zat-zat tertentu yang larut didalamnya.







Perbedaan antara akar tumbuhan monokotil dan dikotil:
Factor pembeda
Monokotil
Dikotil
Jenis perakaran
Serabut
tunggang
Batas antara ujung akar dengan kalipatra
Jelas
Tidak jelas
Lapisan sel perisikel
Beberapa lapis
Satu lapis
Fungsi perisikel
Membentuk cabang akar
Membentuk cabang akar dan meristem sekunder
empulur
Luas
Sempit/tidak punya
kambium
Tidak punya
Punya

0 komentar:

Posting Komentar

GANGGUAN DAN KELAINAN PADA SISTEM PEREDARAN DARAH : HIPERTENSI DAN HIPOTENSI

Hipertensi Hipertensi  adalah nama lain dari tekanan darah tinggi. Tekanan darah itu sendiri adalah kekuatan aliran darah dari...

 

study me Template by Ipietoon Cute Blog Design